Start By Reading

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ "Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang". الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ "Segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam". الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ "Maha Pemurah lagi Maha Penyayang". مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ "Yang menguasai di Hari Pembalasan". إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ "Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan". اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ "Tunjukilah kami jalan yang lurus", صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّالِّينَ "(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat".
Sunday, December 16, 2012

RESAH

0 comments


===========================
R E S A H
Post By : Azhar Maulana

Bumi bergoncang langit tertutup awan,
kelam mencekam bagaikan di tengah malam.
Dunia ini sedang terjadi suatu tragedi,
membuat manusia kebingungan di sana sini.


Kekeringan yang melanda bumi ini,
membuat petani tak bisa menanam padi.
Jerit dan tangis menghiasi para petani,
merintih, menusuk dan menyayat hati.




Dunia kini sedang mengalami resesi,
keresahan melanda rakyat di sana sini.
Ekonomi bangsa semakin tak terkendali,
membuat rakyat kecil hanya menggigit jari.


Semakin banyak manusia bermoral bejat,
semakin banyak penjilat saling melaknat,
Semakin jadi korupsi di sana sini,
semakin tipis iman dalam hati sanubari.


Wahai manusia makhluk Illahi Robbi,
sadarlah bahwa kita sedang diuji.
Marilah kita saling mengkoreksi,
untuk mencari kebenaran hakiki.


Wahai kaum kuat dan konglomerat,
berjuanglah demi kemakmuran rakyat.
Pangkatmu tidak akan tetap melekat,
amalkan hartamu agar dapat manfaat.


Hidup ini penuh dengan teka-teki,
semuanya tiada yang tetap abadi.
Bantulah sesama selagi kau bisa,
bantulah kaummu selagi kau mampu.


Mari bersandar pada yang Maha Besar,
dekatkan diri pada yang Maha Suci.
Berpasrah pada yang Maha Pemurah,
agar tentram dan damai hidup ini.


Leave a Reply

DisClaimer Notes: Jika di Blog kami ditemukan kesengajaan dan atau tidak sengaja menyakiti siapa pun dan dalam hal apapun termasuk di antaranya menCopas Hak Cipta berupa Gambar, Foto, Artikel, Video, Iklan dan lain-lain, begitu pula sebaliknya. Kami mohon agar melayangkan penyampaian teguran, saran, kritik dan lain-lain. Kirim ke e-mail kami :
♥ amiodo@ymail.com atau ♥ adithabdillah@gmail.com